![]() |
Puing peninggalan portugis di Desa Kapataran |
Jika anda merunut sejarah tentang penginjilan Kristen pertama di Minahasa akan terlintas di benak anda keberadaan labuan kora kora,seperti kita ketahui Labuan Kora kora memiliki andil yang tidak sedikit dalam perjalanan perkembangan sejarah Minahasa.
Adalah desa Kapataran yang letaknya tidak jauh dari pelabuhan tersebut juga merupakan bagian penting dalam Bab sejarah yang tercatat di situ. Desa yang di sebut Sebut sebagai pintu gerbang pantai Timur untuk menuju Minahasa sudah sejak 300 tahun lamanya di huni oleh masyarakat setempat.
Bangsa Portugis yang di kenal sebagai pelaut ulung merupakan bangsa asing pertama yang menginjakan kaki di tanah Minahasa, teridentifikasi pernah menetap serta berasimilasi di desa kapataran. hal ini bisa di lihat dari adanya berbagai situs situs bersejarah yang berbeda beda bentuknya termasuk Makam tua peninggalan mereka.
adapun latar belakang sehingga mereka bisa menetap di sana di sebabkan waktu itu labuan kora kora mungkin satu satunya pelabuhan di wilayah Tondano yang tidak pernah sepi dari ramainya aktifitas berdagangan pada waktu itu,begitu banyaknya pengunjung yang Notabene sebagai bangsa asing pendatang seperti mereka otomatis dengan tidak di sadarinya terjadi proses assimilasi hal ini juga bisa di lihat dari beberapa nama marga setempat seperti Da costa dan Hermanus